Semangat Tak Pernah Padam
MENGABDI untuk masyarakat tidak bisa dibatasi usia, karena pengabdian untuk kemaslahatan bersama kuncinya adalah semangat yang harus terus digelorakan sampai kapan pun. Semangat dan tekad yang menyala itulah yang membuat H Sudirman memutuskan untuk ikut bertarung menjadi caleg dari daerah pemilihan Kecamatan Natar, Lampung Selatan, melalui partai yang telah digeluti selama puluhan tahun, yakni Partai Golkar.
Politisi gaek yang dijuluki “akar beringin” ini menukaskan, alasannya ikut bertarung dalam pemilu legislatif mendatang sangatlah sederhana, yakni untuk sebuah pengabdian kepada masyarakat. ”Nggak ada alasan lain selain itu,” ujarnya, akhir pekan kemarin.
Bahkan menurut mantan Mantri Kesehatan ini, orientasi dirinya maju dalam pencalonan legislatif sama sekali bukan untuk mengejar kekuasaan atau materi. Karena baginya semua itu hanyalah fatamorgana. ”Jika hanya materi, buat apa saya mencalonkan diri. Karena saya merasa cukup dengan apa yang sudah saya miliki. Saya ingin berbuat dan mengabdi untuk masyarakat. Hidup ini indah jika kita bisa bermanfaat bagi orang lain,” ujar pria berkacamata ini.
Selain itu, caleg yang mendapat nomor urut 8 untuk dapil VI dari Lampung Selatan ini menguraikan, dirinya kini telah pensiun dari PNS. Sehingga pengabdiannya bisa lebih terfokus jika kelak terpilih menjadi anggota DPRD Lampung Selatan.
Ditambah lagi, putra-putrinya pun kini telah berkeluarga semua. ”Jadi bisa maksimal mengabdi untuk kepentingan orang banyak,” ujarnya. fj
Profil H Sudirman
Tempat/Tgl lahir : Palembang, 28 Desember 1948
Agama : Islam
Pendidikan : SLTA
Alamat : Branti I Rt 03 Rw 01 No 466, Branti Raya, Kecamatan Natar
Istri : Yulia
Anak : 1. Nizar Al Zamna
2. Mulyan Zaman
3. Siti Andantiana
Riwayat Organisasi : 1. Tahun 1976 Anggota Partai Golkar
2. Tahun 1977 PD Desa Branti
3. Tahun 1982 PD Desa Branti
4. Tahun 1987-1992 Wakil Ketua PK Partai Golkar Natar
5. Tahun 2004-2009 Wakil Ketua PK Partai Golkar Natar.
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda