01 September 2008

Panang DPRD Gunung Kidul Serap Ilmu Di Lamsel

FOKUS - Panitia Anggaran (Panang) DPRD Kabupaten Gunumng Kidul, Yogyakarta, beberapa waktu lalu menyerap ilmu di Lamsel, dengan acara konsultasi penganggaran ke DPRD setempat. 20 orang anggota panang DPRD Gunung Kidul itu dipimpin Ketua DPRD-nya, Selamet, SPd, dan wakilnya Drs Sutata. Kedatangan mereka diterima Ketua DPRD Lamsel, Sumadi, SSos, dan anggota panang dan Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD), Tarmizi Hakim.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Gunung Kidul, Selamet mengatakan konsultasi penyusunan anggaran sangat perlu dilakukan pihaknya mengingat Lamsel telah lebih dulu membahas penyusunan anggaran, sehingga mereka dapat menyesuaikan penempatan proporsi anggaran antara dua kabupaten tersebut. “Kami ingin membandingkan pola dan mekanisme penyusunan anggaran sehingga proporsinya bisa lebih tepat sesuai dengan mekanisme dan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,” ucap Slamet sambil menambahkan, kunjungan itu dimaksudkan juga sebagai silaturahmi dan menukar pengalaman dan memperkenalkan potensi yang dimiliki masing-masing kabupaten. Slamet juga mengenalkan potensi yang dimiliki Kabupaten Gunung Kidul, mulai dari kawasan wisata pantai yang cukup dikenal hingga kerajinan topeng kayu yang umumnya digeluti rakyat. Ia menambahkan, kabupaten paling selatan Kota Yogyakarta ini masih mengelola anggaran sebesar Rp 650 miliar, yang diperoleh dari DAK dan DAU. Sedangkan untuk perolehan PAD hanya Rp 28 miliar pertahunnya. Sementara Ketua DPRD Lamsel, Sumadi mengharapkan perlu adanya kerjasama dalam rangka peningkatan pembangunan antara dua kabupaten. Dilakukannya hal ini agar potensi yang dikelola di kedua kabupaten dapat saling diinformasikan. hg

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda