09 Mei 2009

Peternak Lamtim Dapat Bantuan Rp3,6 Miliar

FOKUS - PT Pertamina Region II Sumbagsel bekerjasama dengan Pusat Pengembangan Ekonomi dan Sumberdaya (P2S), memberikan bantuan Akad Kredit sebesar Rp.3,6 milyar kepada 62 kelompok petani peternak pengemukan sapi untuk Kecamatan Batanghari dan Kecamatan Sekampung, Kabupaten Lampung Timur, yang diserahkan di Balai Pertemuan Umun (BPU) Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, belum lama ini. Rincian bantuan yang diserahkan masing-masing diperuntukkan bagi kelompok tani peternak pemula sebesar Rp51 juta dan Rp75 juta untuk peternak kelanjutan. Menurut Direktur P2S Arminhadi, bantuan tersebut merupakan wujud kemitraan PT Pertamina Region II Sumbagsel, sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengacu pada Kepmen Menteri NO.5 Tahun 2007, bahwa setiap perusahaan Negara berkewajiban memberikan 4 persen untuk kesejahteraan masyarakat.”Dan dua persennya untuk kemitraan, yang sekarang diberikan oleh PT Pertamina kepada kelompok petani peternak di dua kecamatan yang ada di Lampung Timur ini,” ujarnya. Sementara itu, bantuan yang diberikan bersamaan pula dengan diadakannya penyuluhan kepada petani peternak selama dua hari, dengan materi penyuluhan yang mengarahkan petani peternak penggemukan sapi agar menambah pengetahuan tentang cara bagaimana melihat kondisi dan kualitas sapi yang baik. Seperti melihat juga potongan sapi yang baik untuk digemukan dan kemudian pakan ternak yang baik dengan memanfaatkan limbah kulit coklat, kulit singkong dan limbah jagung (Janggol). Dengan begitu, jelas Arminhadi, banyak keuntungan dengan memberikan pakan tersebut kepada sapi, terutama limbah kotoran yang dihasilkan dapat bermanfaat sebagai pupuk organik dan tak terkecuali pula urine sapi tersebut juga menambah nilai ekonomi petani peternak. ”Karena urine sapi tersebut per derigen dapat dijual dengan harga mencapai lima belas ribu rupiah,” jelasnya. HM

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda